by

Dubes AS “Kesengsem” Pembangunan di Palembang

Beritatotal.com – Kunjungan Duta Besar (Dubes) Amerika Serikat (AS) Jhonson Donovan ke Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), dimanfaatkan juga pria asal Negeri Paman Sam ini menikmati suasana Ibukota Sumsel. Palembang pimpinan Walikota Harnoyo.

Salah satu kondisi positif yang dilihatnya langsung terkait perkembangan pembangunan di Palembang dalam silaturahmi kenegaraan tersebut, Jhonson memuji langkah Walikota Harnojoyo mengupayakan gerakan moral dalam bidang lingkungan. Disamping juga progres kerja Harnojoyo membangun infrastruktur dan lainnya selama memimpin.

Terlebih, sebagai ahli di bidang lingkungan, Jhonson Donovan melihat, apa yang dilakukan orang nomor satu di Kota Palembang tersebut adalah kegiatan yang akan membawa perubahan besar terhadap Kota Palembang. Jhonson pun “kesengsem” dengan kota ini.

“Kota Palembang akan menjadi kota terbersih di dunia, jika gerakan moral yang dilakukan Walikota Palembang, terus dilakukan,” ungkapnya usai kegiatan Welcome Dinner yang dilaksanakan di Rumah Dinas Walikota, Jl Tasik Palembang, Selasa (4/4).

Sambungnya, sebagai Dubes di negara maju, dia melihat gerakan moral gotong royong yang dilaksanakan Walikota Palembang memberikan banyak dampak positif di kota ini.  Apalagi Palembang sedang gencar-gencarnya menghadapi pembangunan besar-besaran.

Dengan adanya kegiatan gotong royong, tidak hanya kembali menghidupkan budaya masyarakat Indonesia itu sendiri. Karena, kegiatan ini cukup efektif untuk mengubah perilaku masyarakat peduli lingkungan.

“Sebagai ahli dibidang lingkungan, saya lihat banyak keuntungan yang didapatkan Palembang. Selain penghematan anggaran, ini dapat mengubah perilaku masyarakat kita yang semakin tergerus dengan kemajuan teknologi,” tuturnya.

Dia pun mengaku sebagai dubes baru di Indonesia, berkeinginan mempelajari kondisi dan kebudayaan di sini. Makanya, sebagai kota tua, Palembang dipilih dia dalam kunjungan pertamanya.

Sementara itu, Walikota Palembang Harnojoyo menyambut baik kunjungan yang dilakukan Dubes Amerika. “Saya menyambut baik, apalagi yang saya ketahui beliau (Jhonson, red) ahli di bidang lingkungan. Semoga kunjungan ini memberikan dampak positif bagi Kota Palembang,” ungkapnya.

Sebelumnya, kegiatan Welcome Dinner yang dilaksanakan, Donovan dan rombongan mendapat sambutan tarian kreasi. Dubes juga berkesempatan melihat stan kerajinan khas Palembang yang menampilkan cara menenun songket. (zuh)

Comment

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.