
Beritatotal.com – Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo) Kota Pangkalpinang bakal menghadirkan terobosan baru dengan memanfaatkan teknologi digital yang sudah menjadi kebutuhan dewasa ini.
Terobosan dimaksud berupa inovasi baru aplikasi SIP-KADIN (Sistem Informasi Pemantauan Keuangan Dinas).
Dimana fungsinya ke depan untuk mengoptimalkan serapan anggaran dan juga realisasi keuangan pada dinas-dinas yang ada di lingkungan Pemerintah Kota (Pemkot) Pangkalpinang. Namun sebagai awal penerapan akan dilakukan lebih dulu pada Dinas Komunikasi dan Informasi (Kominfo) Kota Pangkalpinang.
Bakal hadirnya inovasi anyara SIP-KADIN bahkan sudah dipaparkan oleh Plt Kepala Dinas Kominfo Kota Pangkalpinang Febri Yanto, pada seminar Rancangan Aksi Perubahan Pelatihan Kepemimpinan Administrator II tahun 2023.
Selain sebagai peserta Pelatihan Kepemimpinan Administrator (PKA) II tahun 2023, Febri juga dipercaya sebagai Ketua Angkatan.
Diterangkan Febri, rencananya aplikasi ini akan launching pada Juli 2003 dan dinas yang dipimpinnya akan langsung menerapkan paska peluncuran.
“Untuk tahap awal akan digunakan di Kominfo dulu baru kemudian di Pemkot dan nantinya bisa dinikmati masyarakat,” ucap Febri Rabu (28/06/2023).
Disebutkan Febri, inovasi baru SIP-KADIN belum pernah ada di Pemkot Pangkalpinang. Ia berharap aplikasi SIP-KADIN akan mempercepat pemantauan kondisi keuangan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang up to date dan memperkuat Waskat (Pengawasan melekat) dari pimpinan ke bawahan.
“Dan yang pasti inovasi aplikasi digitalisasi ini merupakan bagian dari supporting dalam mempersiapkan Pangkalpinang menuju Smart City,” pungkas Febri. (djee)
Comment